4840
Hits

BPPT 360 Edisi 71 - BPPT dan Pemprov DKI Kerjasama Bangun PLTSa Bantar Gebang

Administrator
26 Mar 2018
Layanan Info Publik

 

1. Ground Breaking PLTSa Bantar Gebang

Atasi Sampah dengan Teknologi Termal, BPPT dan Pemprov DKI Kerjasama Membangun Pilot Project Pengolahan Sampah secara Termal (PLTSa)

Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), terus mendukung pelaksanaan proyek strategis nasional (Perpres No. 58/2017) terkait proyek infrastruktur energi asal sampah kota-kota besar di Indonesia. Hal ini diwujudkan dengan pembangunan Pilot Project Pengolahan Sampah Proses Termal (PLTSa) di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang.

Adapun pembangunan Pilot Project Pengolahan Sampah Proses Termal ini merupakan tindak lanjut dari Kesepakatan Bersama (MoU) antara Pemprov DKI Jakarta dan BPPT dalam Pengkajian, Penerapan dan Pemasyarakatan Teknologi untuk Mendukung Pembangunan Daerah Khusus Ibukota Jakarta, khususnya Pengkajian dan Penerapan Teknologi Pengolahan Sampah.

Baca berita selengkapnya di https://bppt.go.id/teknologi-sumberdaya-alam-dan-kebencanaan/3129-atasi-sampah-dengan-teknologi-termal-bppt-dan-pemprov-dki-kerjasama-membangun-pilot-project-pengolahan-sampah-secara-termal-pltsa

 

2. Dialog Nasional Pabrik Gula Nasional Merah Putih

Wujudkan Standar Desain Pabrik Gula Merah Putih, BPPT Gelar Dialog Gula Nasional

Jakarta, 20/3 -- Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Unggul Priyanto secara resmi membuka acara Dialog Nasional dan Peluncuran Buku Standar Desain Pabrik Gula Merah Putih, yang merupakan hasil karya anak bangsa. Dalam sambutannya Kepala BPPT menegaskan pentingnya standarisasi, yakni desain standar Pabrik Gula yang berpihak pada potensi industri dalam negeri. Hal ini ditujukan agar TKDN meningkat, serta kemandirian Industri Gula Nasional dapat diwujudkan.

“Saat ini untuk mencapai target Kemandirian Industri Gula Nasional bukan hal yang ringan. Perlu aksi yang nyata dari pemangku kepentingan industri gula tanah air, serta dukungan teknologi yang handal,” ungkapnya.

Berita selengkapnya dapat dibaca di https://bppt.go.id/teknologi-hankam-transportasi-manufakturing/3128-wujudkan-standar-desain-pabrik-gula-merah-putih-bppt-gelar-dialog-gula-nasional

 

3. Letter of Intent BPPT - PICES

 

BPPT – PICES Jalin Kerjasama Dukung Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Perikanan

Kompetensi masyarakat pesisir, merupakan hal penting dalam mendukung program pemerintah dalam bidang pengelolaan sumberdaya pesisir dan perikanan berkelanjutan. Mendukung program tersebut, BPPT pun menjalin kerjasama dengan PICES (North Pacific Marine Science Organization) yang beranggotakan 6 negara di Pasifik Utara yaitu Amerika Serikat, Kanada, Rusia, Jepang, China dan Korea Selatan menandatangani Letter of Intent (LoI) tentang pengembangan teknologi, kerjasama riset, pendidikan dan pelatihan, di Gedung II BPPT, Jakarta (19/03).

Kepala BPPT Unggul Priyanto usai penandatanganan mengatakan bahwa BPPT mendukung berbagai upaya membangun sinergitas untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas SDM BPPT dan Masyarakat Pesisir Terkait.

Baca berita selengkapnya di https://bppt.go.id/layanan-informasi-publik/3127-bppt-pices-jalin-kerjasama-dukung-pengelolaan-sumberdaya-pesisir-dan-perikanan

 

BPPT 360 edisi 71 dapat Anda saksikan melalui BPPT TV di laman ini. Anda juga dapat menyaksikan secara langsung Rubrik Teknologi setiap Jumat pukul 08.30 WIB di BPPT TV atau dengan mengunduh apps BPPT di Playstore

 

BPPT TV merupakan kerja sama antara Biro Hukum, Kerja Sama, dan Hubungan Masyarakat dengan Pusat Manajemen Informasi BPPT.

Hak Cipta BPPT Tahun 2018.